Cara 'Stop' Banyaknya Email Masuk dari Facebook

Tentu kita akan merasa terganggu dengan email-email itu, karena harus menandai email yang tidak ingin dihapus. Apalagi jika ada email-email penting yang baru dikirim oleh seseorang, maka akan pusing mencarinya, belum lagi proses loading yang cukup lama.
Pada postingan ini, saya akan membantu kamu untuk mengatasi agar Facebook tidak lagi mengirimkan email-email tersebut. Jadi, kita tidak lagi terganggu dengan email-email yang menurut saya kurang penting.
Catatan: Tips ini dalam bahasa Inggris, jika anda memakai bahasa Indonesia dan kurang paham, silahkan ubah sementara / selamanya ke Bahasa Inggris. [referensi]
1. Arahkan mouse diatas menu 'Settings' lalu pilih 'Account Settings'.

2. Setelah masuk di menu 'My Account', klik tab 'Notifications' dan ubah tanda-tanda yang ada di bagan 'ON' ke 'OFF'. Kamu bisa menandai semua point atau bisa juga beberapa saja yang di 'ON' kan. Untuk lebih jelasnya lihat gambar berikut:
3. Setelah selesai merubah ke modus OFF, jangan lupa untuk menyimpan setting-an kita dengan mengklik tombol 'Save Changes'.

4. Selesai. Selamat mencoba, semoga membantu.
Comments:
Thanks ya tipsnya ngebantu bgd niy,,
Oke, sama-sama.. thx juga..